Spesifikasi New Mio M3 2016

New Mio M3, Sobat Meraih Mimpi
Sambut Masa Depan Dengan Performa Tanpa Kompromi

Mio M3 merupakan  motor matic keluaran terbaru Yamaha motor pabrikan asal Jepang. Di design khusus untuk generasi generasi muda yang penuh dengan gaya dan terus memacu diri.

Dilengkapi dengan teknologi terbaru dari Yamaha Blue Core 125cc, berpendingin udara mampu menghasilkan tenaga mencapai 9,52 kW pada putaran 8.000 rpm dan torsi maksimum mencapai 9,6 Nm pada putaran 5.500 rpm, Dilengkapi juga dengan DiASil Cylinder dan Forged Piston yang 3x lebih kuat 3x lebih awet dan 3x lebih ringan.

Motor yang dibanderol dengan harga Rp.14.650.000 memiliki dimensi 1,870 x 685 x 1.035 mm dengan bobot sekitar 92 kg, memiliki kapasitas tangki bensin 4,2 L,

Berbagai fitur canggih disematkan dalam Mio m3 125cc. Diantaranya Eco Lamp Indicator yang menjadikan Mio M3 menjadi motor matic pertama yang di lengkapi Eco Lamp Indicator yang memudahkan pengendara untuk berkendara dengan hemat.

Smart Side Stand Swicth yaitu berfungsi saat lampu indicator akan menyala saat standar samping diturunkan dan mesin akan mati secara otomatis.

Spesifikasi Mio M3
Dimensi
P x L x T : 1870mm x 685mm x 1035mm
Jarak sumbu roda : 1260mm
Jarak terendah ke tanah: 135mm
Tinggi tempat duduk : 750mm
Berat isi : CW = 92 Kg
Kapasitas tangki bensin : 4.2 L

Mesin
Tipe mesin : 4 langkah berpendingin udara, SOHC
Jumlah silider : Single Silinder
Diameter x Langkah : 52.4 x 57.9 mm
Perbandingan kompresi : 9.5 : 1
Daya maksimum : 7.0 kW / 8000 rpm
Torsi maksimum : 9.6 Nm / 5500 rpm
Sistem starter : Starter elektrik dan starter kaki (kickstarter)
Sistem pelumasan : Basah
Kapasitas oli mesin : Total = 0.84 L ; Berkala = 0.80 L
Sistem bahan bakar : Fuel Injection
Tipe kopling : Kering, Centrifugal Automatic
Tipe transmisi : V Belt Automatic
Tipe oli mesin : Yamalube 10W40 / 20W40

Rangka
Tipe rangka : Underbone
Suspensi depan : Teleskopik
Suspensi belakang : Unit Swing
Ban depan : 70/90- 14M/C 34P
Ban belakang : 80/90- 14M/C 40P
Rem depan : Single disc brake
Rem belakang : Drum brake

Kelistrikan
Sistem kelistrikan : TCI
Battery : GTZ4V / YTZ4V
Tipe busi : NGK/CR6HSA

Adapun varian warna dari Mio m3 2016 



Related Posts:

Yamaha YZF-R25 ABS Warna Baru Meluncur, Diablo Red dan Spectre Grey


YZF-R25 ABS Racing Blue (Biru)JAKARTA - Yamaha YZF-R25 versi ABS meluncur lagi dengan warna terbaru di Indonesia dan sudah mulai didistribusikan ke diler-diler di Tanah Air.

Setelah pada Maret 2015 muncul dengan satu warna yaitu Racing Blue (Biru), YZF-R25 ABS tampil lagi dengan dua warna teranyar Spectre Grey (Abu-abu) dan Diablo Red (Merah).

Untuk Racing Blue sendiri ada sedikit perbedaan pada bagian fairing dimana sentuhan warna birunya lebih tipis dan simpel dibandingkan keluaran tahun 2014. Racing Blue terinspirasi dari Yamaha Factory Racing yang berjiwa racing sejati dan identik dengan warna biru. Diablo Red lekat dengan hot adrenaline yang menyemangati penggunanya, memberikan kesan agresif sporty. Sedangkan Spectre Grey memiliki konsep cool high tech, warna modern yang lebih elegan. Harga on the road Jakarta untuk YZF-R25 ABS warna baru ini tidak berubah yakni Rp 59.000.000.

”Yamaha mengeluarkan warna terbaru YZF-R25 ABS sebagai bagian dari penyegaran produk di market dan memperkuat imej. Ini pun akan memberikan variasi bagi konsumen yang ingin tampil dengan warna lain. Spesifikasinya tidak ada yang berubah,” jelas Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).   

Sebelumnya pada Mei tahun 2014, PT YIMM untuk pertama kalinya mengeluarkan YZF-R25 dengan versi non ABS yang memiliki tiga warna Racing Blue (Biru), Diablo Red (Merah) dan Predator Black (Hitam).

YZF-R25 ABS Spectre Grey (Abu-Abu)Tentang YZF-R25
Yamaha YZF-R25 mengusung tagline “Revs Your Ego”, dijuluki Baby M1 karena desain Supersport yang dimiliki YZR-M1 terwarisi di YZF-R25 (Mass forward silhouette design), predator headlight dengan sporty air duct di tengahnya, bagian belakang yang meruncing dengan lampu tipe LED, Balutan fairing multi layer di kanan dan kiri yang merupakan ciri khas R-Series, serta dilengkapi velg aluminum dengan ban tapak lebar.


YZF-R25 merupakan 'A Superbike you can ride everyday' atau superbike yang nyaman dikendarai sehari-hari. Hal ini dimungkinkan karena superbike ini mengusung 3 hal penting, yakni:

1.Fastest (Tercepat)
Superior Engine - Mesin injeksi 4 langkah 2 silinder segaris 250 cc, DOHC direct drive camshaft dengan 8 katup, ruang bakar kompresi tinggi, saluran intake tipe down draft, independen injector 12 lubang, berpendingin cairan, DiASil Cylinder dan Forged Piston Yamaha yang telah teruji ketahanannya.

2.Lightest (Sporty Handling)
Perpaduan Diamond frame dan desain mesin yang kompak, dipadu suspensi depan dengan diameter inner tube 41 mm, suspensi belakang bertipe monocross, long asymmetric rear arm, mid ship muffler sebagai pusat dari gravitasi turut berkontribusi menghasilkan bobot motor menjadi 166 kg dengan distribusi bobot yang sempurna yakni 50%:50% sehingga pengendalian yang disajikan lebih sporty.

3.Advanced (Teknologi Terkini)
-Supersport speedometer berteknologi terkini dilengkapi dengan fitur shift timing indicator light, gear position, fuel consumption indicator, oil changing indicator, trip meter, FI diagnostic, temperatur mesin, & penunjuk waktu. (Multifunction meter)

-Sistem rem depan tipe Floating Disk dengan piston ganda

-Rangka tipe diamond dengan treatment khusus yang memiliki 2 lapisan coating, electrodeposition coating untuk lapisan dasar dan dibalut lapisan atas yang membuatnya lebih tahan lama serta menjadi standar global untuk rangka motor.


Spesifikasi YZF-R25
Tipe mesin                               : 4 Langkah, 8 valve DOHC Berpendingin Cairan
Jumlah Silinder/posisi             : Dua/Tegak
Diameter X langkah                : 60,0 X 44,1 mm
Perbandingan Kompresi          : 11,6  : 1
Sistem bahan bakar                 : Fuel Injection
Sistem pengapian                    : TCI (Transistorized Control Ignition)
Tipe Busi                                 : CR9E
Tipe Battery                            : GTZ8V (MF Battery 7.4 Ah)
Sistem Starter                          : Electric Starter
Sistem Pelumasan                    : Basah
Kapasitas Oli mesin                : Total = 2,40 L ; Berkala = 1,80 L ; Ganti filter oli = 2,10 L
Panjang x Lebar x Tinggi        : 2.090 mm X 720 mm X 1.135 mm
Tinggi tempat duduk              : 780 mm
Ground clearance                    : 160 mm
Wheel base                              : 1380 mm
Caster angle                            : 25 derajat
Trail                                         : 95 mm
Daya maksimum                     : 26,5 KW(36 PS) @ 12.000 rpm
Torsi maksimum                     : 22,1N.m @ 10.000 rpm
Berat Isi                                  : 166 kg
Kapasitas Tangki                     : 14,3 L (Res : 3 L)
Tipe Rangka                            : Diamond
Tipe Transmisi                         : Manual, 6-percepatan
Tipe Kopling                           : Basah, Kopling manual , Multiplat
Ban Depan & Belakang          : Tubeless 110/70-17M/C(54S) & 140/70 - 17M/C(66S)
Rem Depan & Belakang         : Cakram Floating Ø 298mm, Piston Ganda & Cakram  Ø  220mm  Piston   Tunggal,
ABS  
Suspensi Depan                       : Telescopic Fork (diameter 41 mm)
Suspensi Belakang                  : Monocross Suspension
Lampu depan                          : DC Halogen 12V,55W (H7) 
Lampu belakang                      : LED

Related Posts:

Warna dan Grafis Baru Yamaha Mio M3, Lebih Modern dan Trendy


Mio M3 Confident White
JAKARTA - Yamaha mengajak konsumen untuk bersiap-siap menyambut Tahun Baru 2016 dengan tunggangan baru. Mio M3 tampil dengan warna dan grafis baru yang menyebarkan semangat positif untuk anak-anak muda.

Tampilan segar Mio M3 ini terinspirasi jiwa “Freedom of Young Lively”  yang sporty, modern, lively. Kalangan muda yang aktif, trendy dan enerjik paling pas melaju bersama Mio M3. Spesifikasi mesin Mio M3 dengan perubahan minor ini tidak berubah, sama dengan Mio M3 sebelumnya.

Warna dan grafis baru Mio M3 lebih dinamis dan lively, tulisannya lebih graphical image yang modern dan up to date. Grafis dan kombinasi warnanya baru dengan warna-warna yang lebih cerah.

Ada warna baru Creative Blue (Biru), selain itu lima warna lainnya sama dengan Mio M3 sebelumnya yaitu Confident White (Putih), Energetic Red (Merah), Courageous Pink (Pink), Passionate Black (Hitam), Aspiring Yellow (Kuning). Enam varian warna tersebut memberikan colorful life dalam menggapai kesuksesan.

 Harga on the road Jakarta untuk Mio M3 warna dan grafis baru ini tidak berubah, sama dengan Mio M3 sebelumnya yakni Rp 14.550.000.
”Mio M3 warna dan grafis baru ini sudah kami delivery ke diler-diler. Dengan sisa waktu di bulan Desember 2015 yang tinggal sedikit ini, tepat saatnya sebagai persiapan untuk memboyong Mio M3 grafis baru ini ke rumah. Yamaha membuat dunia anak-anak muda makin ceria dengan Mio M3, untuk mengisi hari-hari mereka selalu hidup bergairah,” papar Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Mio M3 Courageous Pink
Mengenai Mio M3
Mio M3 merupakan motor pertama produksi Yamaha Indonesia yang menggunakan teknologi Blue Core sehingga membuatnya Efisien – Bertenaga – Handal. Dan membuatnya lebih irit 50 % dibandingkan model generasi awal yang bermesin karburator, namun tenaga dan torsinya lebih besar.


Mio M3 bahkan memiliki speedometer yang dilengkapi dengan Eco Indicator yang berfungsi untuk memberitahu pengendara ketika melaju pada kondisi performa mesin yang paling optimal, sehingga bahan bakar dapat dihemat hingga 60%.

Mesin Mio M3 berkapasitas 125 cc, tenaga maksimalnya 7.0 kW/8000 rpm, torsi maksimalnya 9.6 Nm/5500 rpm dan berat mesin 32,6 kg. Mesinnya berpendingin udara dan menggunakan settingan CVT terbaru. Berkat penggunaan mesin Blue Core, berat mesin menjadi paling ringan di kelasnya.

Tenaganya yang responsif di setiap putaran mesin dihasilkan dari perpaduan desain jalur aliran udara model baru dan throttle body berukuran 24 mm serta injektor empat lubang. Perpaduan mesin berkapasitas 125 cc dengan teknologi Blue Core membuat konsumsi bahan bakarnya lebih irit.

Spesifikasi Mio M3
Mio M3 Passionate BlackDimensi
P x L x T                                 : 1870mm x 685mm x 1035mm
Jarak sumbu roda                    : 1260mm
Jarak terendah ke tanah          : 135mm
Tinggi tempat duduk              : 750mm
Berat isi                                   : CW = 92 Kg ; SW = 94 kg
Kapasitas tangki bensin          : 4.2 L

Mesin
Tipe mesin                               : 4 langkah berpendingin udara, SOHC
Jumlah silider                          : Single Silinder
Diameter x Langkah               : 52.4 x 57.9 mm
Perbandingan kompresi           : 9.5 : 1
Daya maksimum                     : 7.0 kW / 8000 rpm
Torsi maksimum                      : 9.6 Nm / 5500 rpm
Sistem starter                          : Starter elektrik dan starter kaki (kickstarter)
Sistem pelumasan                    : Basah
Kapasitas oli mesin                 : Total = 0.84 L ; Berkala = 0.80 L
Sistem bahan bakar                 : Fuel Injection
Tipe kopling                            : Kering, Centrifugal Automatic
Tipe transmisi                          : V Belt Automatic
Tipe oli mesin                          : Yamalube 10W40 / 20W40

Rangka
Tipe rangka                             : Underbone
Suspensi depan                       : Teleskopik
Suspensi belakang                   : Unit Swing
Ban depan                               : 70/90- 14M/C 34P
Ban belakang                          : 80/90- 14M/C 40P
Rem depan                              : Single disc brake
Rem belakang                         : Drum brake

Kelistrikan
Sistem kelistrikan                    : TCI
Battery                                     : GTZ4V / YTZ4V
Tipe busi                                  : NGK/CR6HSA

Sumber : Yamaha-motor.co.id

Related Posts:

Yamaha Kuasai Penjualan Sport 11 Bulan Terakhir 2015, V-Ixion Masih Meraja !


Barisan Yamaha V-Ixion milik komunitas Yamaha V-Ixion Club IndonesiaJAKARTA - Segmen sport roda dua nasional masih dikuasai Yamaha untuk penjualan Januari sampai November 2015 dengan total 337.913 unit terjual menurut data AISI (Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia). Dalam periode 11 bulan itu juga, V-Ixion masih kuat sebagai tipe sport terbanyak yang terjual di pasar domestik dengan total 267.005 unit.

Untuk area Yamaha yang paling tinggi berkontribusi dalam penjualan V-Ixion di periode itu adalah Territory IV yang meliputi Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur. Di wilayah Territory IV tersebut tercatat 59.178 unit V-Ixion terjual. Sumbangan terbesarnya dari area Jawa Timur yang melego 54.399 unit V-Ixion atau 92 % dari total Territory IV.

”Imej kuat V-Ixion sangat melekat di hati konsumen di Indonesia. Karakter V-Ixion yang menggunakan delta box sangat lincah dan cocok untuk jalanan perkotaan maupun luar kota. Sudah terbukti kualitas dan durability-nya tahan lama. Teknologi mesin SOHC dan injeksi Yamaha V-Ixion terkenal powerful dan sangat irit. Inilah yang membuat konsumen senantiasa selalu memilih V-Ixion sebagai kendaraan andalannya,” papar Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Rolling City YVCI SoloSelain itu di masyarakat luas, komunitas V-Ixion pun terus aktif eksistensinya di seluruh Indonesia. PT YIMM sendiri terus merangkul komunitas motor sport injeksi itu mulai dari partisipasi mereka di Jambore Nasional Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) ke-3 di Pangandaran, Jambore Nasional Yamaha V-Ixion Club Indonesia (YVCI), klub-klub V-Ixion Kalimantan Selatan hadir di sirkuit Balipat Banjarmasin untuk support tim Yamaha Racing Indonesia yang menjuarai balapan Kejurnas (Indonesia Road Racing Championship), baksos dan rolling city YVCI Solo dan klub-klub V-Ixion se-Jabodetabek.

Fino FI Naik, NMAX Backbone Bali
Sementara itu, di barisan matik Fino FI pun terdongkrak 14,28% penjualannya di November 2015 ini dibandingkan sebulan sebelumnya. Mio M3 juga mengalami kenaikan 10,13% di bulan November 2015 dibandingkan Oktober.
Sedangkan NMAX masih menjadi backbone kuat di Bali dimana penjualannya 1.896 unit menjadi tipe Yamaha yang terjual tertinggi dibandingkan tipe yang lainnya di bulan November.

Sumber : Yamaha-motor.co.id

Related Posts: